Rayuan Maut Gripen Gagal, Ceko Beli 24 F-35

Rayuan Maut Gripen Gagal, Ceko Beli 24 F-35

Republik Ceko menjadi pelanggan terbaru pesawat tempur siluman F-35. Hal ini terjadi di tengah meningkatnya kehadiran F-35 di Eropa akhir-akhir ini. Khususnya di antara negara-negara anggota NATO.

Lockheed Martin mengkonfirmasi pemerintah Ceko telah menandatangani Surat Penawaran dan Penerimaan  yang menandai niatnya untuk membeli 24 pesawat F-35. Meskipun varian F-35 yang dijual ke  Ceko belum dikonfirmasi oleh Lockheed,  kemungkinan varian F-35A yang dibeli.

Pesawat ini akan memiliki upgrade Block 4.  Secara keseluruhan dilaporkan  kesepakatan tersebut bernilai sekitar 150 miliar koruna Ceko ($6,6 miliar). Angkatan Udara Ceko berharap akan menerima F-35 pertamanya pada tahun 2031. Dan sisanya dilaporkan akan tiba pada tahun 2035.

Negosiasi antara Republik Ceko dan Amerika Serikat untuk 24 F-35  dimulai pada Juli 2022. Dan pemerintah Ceko secara resmi menyetujui akuisisi pesawat tersebut pada tahun yang sama.

Sebanyak 24 F-35 ini akan menggantikan satu skuadron Saab JAS 39C/D Gripens yang diterbangkan Ceko.

Armada Gripen mereka terdiri dari 12 kursi tunggal dan sepasang dua kursi. Pesawat  terutama digunakan untuk pertahanan udara baik secara lokal maupun secara bergilir  melindungi wilayah udara Negara Baltik dan Islandia.

Pesawat pertama dikirim ke Ceko pada tahun 2005 sebagai bagian dari kesepakatan sewa yang ditandatangani dengan Swedia pada tahun 2004.

Perpanjangan kesepakatan  yang ditandatangani pada tahun 2014 mempertahankan  Gripen setidaknya hingga tahun 2027. Meskipun hal ini masih dapat diperpanjang hingga tahun 2029.

Untuk informasi selengkapnya dalam tayangan berikut:

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.