Pada tahun 2008, Top Gear mengalami kekalahan ketika mengadu kecepatan antara Bugatti Veyron dengan pesawat tempur Eurofighter Typhoon. Ingin membalas dendam, salah satu media otomotif dunia mengajukan lawan baru ke Angkatan Udara Inggris. Sayangnya, jet tempur yang diajukan pun bukan lagi Typhoon, tetapi F-35B.
Kali ini, Top Gear akan mengandalkan supercar McLaren Speedtail yang diklaim salah satu mobil terkencang saat ini. Hypercar Inggris memiliki memiliki modal kuat untuk menghadapi pesawat jet tempur. McLaren menggunakan mesin M840T yang dimodifikasi dari 720S dan powertrain hybrid untuk mampu bertaji dengan pesawat.
Dengan penggabungan powertrain tersebut, Speedtail dapat menghasilkan tenaga hingga 1.036 tenaga kuda (773 kilowatt) dan dapat mencapai kecepatan 402,3 kilometer per jam. Pembalap di kendali setir Mclaren adalah Chris Harris.
Tapi lawannya bukan sembarang jet tempur biasa namun jet terbaru dan paling canggih, jet tempur F35. Lokasi yang dipakai adalah salah satu landasan pacu dengan panjang lebih dari 1.000 meter. Kedua kendaraan ini ditempatkan pada posisi sejajar dengan pengarah aba-aba berada di kedua sisi.
Paddy McGuinness dari Gear mengatakan “Di tahun 2007, pada program ini Anda mungkin ingat Richard Hammond mengendarai mobil yang sangat cepat melawan jet tempur RAF. Mobil cepat itu adalah Bugatti Veyron. Dan kalah. Tapi seperti yang Anda lihat, banyak hal telah berubah dalam 13 tahun terakhir dan saya pikir sudah waktunya untuk pertandingan ulang,” katanya.
“Jadi aku menelepon RAF dan aku berkata: ‘Coba tebak? Kami punya mainan baru, berani tanding ulang?’ “Dan mereka berkata:” Kami menyukai rematch dan coba tebak? Kami juga punya mainan baru.”
Ketika waktu dimulai, McLaren Speedtail sempat meluncur ke depan meninggalkan Jet F35. McLaren dengan mesin hybrid tentu memiliki torsi yang menggila langsung menyodok ke depan dengan jarak puluhan meter. Namun hanya beberapa detik kemudian, ketika mesin Jet telah beraksi McLaren tertinggal jauh.
Kalah lagi….