3 F-16 Fighting Falcon Tambah Daya Gedor Angkatan Udara Irak
F-16 Irak / USAF

3 F-16 Fighting Falcon Tambah Daya Gedor Angkatan Udara Irak

Angkatan Udara Irak mendapat tambahan daya gedor setelah tiga jet tempur F-16 Fighting Falcon baru mereka tiba di rumah.

Kementerian Pertahanan Irak mengumumkan bahwa mereka telah menerima tiga pesawat F-16 tambahandari Amerika Serikat menjadikan mereka kini memiliki total 17 pesawat (sumber lain mengatakan 18) yang dibeli dengan kesepakatan senilai hampir US$2 miliar pada tahun 2014.

Pada kesempakatan tersebut Irak akan membeli 36 jet tempur, namun Baghdad pada akhirnya hanya akan menerima 34 pesawat karena dua yang lain sudah hancur karena kecelakaan saat digunakan dalam pelatihan pilot.

Kementerian Pertahanan Irak mengatakan pesawat tersebut tiba di pangkalan udara Balad, sebelah utara Baghdad pada Kamis 2 November 2017. Namun tidak ada penjelasan lebih lanjut dari masalah tersebut.

Kurdistan telah mengkritik tentara Irak karena menggunakan senjata yang dipasok Amerika Serikat melawan Peshmerga dalam bentrokan mengenai daerah-daerah yang disengketakan yang terjadi di Kirkuk pada 16 Oktober dan kemudian wilayah-wilayah lain termasuk Pirde, sebelah selatan Erbil.

Peshmerga menuduh tentara Irak dan Hashd al-Shaabi menggunakan tank Abrams buatan Amerika Serikat, namun belum melaporkan penggunaan jet tempur Amerika dalam kebuntuan militer.

Amerika sempat menunda pengiriman pesawat pada tahun 2014 setelah ISIS mengambil alih instalasi militer di provinsi Niniwe. Pesawat tersebut dikirim ke pangkalan udara Arizona dimana pilot Irak dilatih untuk menerbangkan pesawat tersebut.